In The Hands Of God

Kamis, 22 Agustus 2024
In The Hands Of God 
Bacaan Alkitab : Kejadian 35: 21-26

            Saudara, bacaan Firman Tuhan hari ini mengisahkan tentang Yakub yang memasang kemahnya di Migdal-Eder setelah menguburkan Rahel di Bethlehem. Pada ay. 21, Yakub dipanggil dengan sebutan Israel yaitu nama yang diberikan kepadanya setelah bergumul dengan Allah di Pniel (Kej. 32: 28). Para ahli perjanjian lama mengatakan bahwa nama tersebut diberikan karena Yakub telah menanggung banyak penderitaan dengan penuh kesabaran dan penyerahan diri yang begitu mengagumkan kepada pemeliharaan Allah. Penderitaan Yakub, tidak hanya berhenti sampai kepada kematian Rahel. Ketika ia dan keluarga besarnya berkemah di Migdal-Eder, maka terjadilah Ruben berzinah dengan Bilha, istri ayahnya. Dan, peristiwa tersebut kedengaran oleh Israel (ay. 22). Namun meskipun penderitaan Israel begitu hebat, namun Ia tetap mengandalkan Allah dalam kehidupannya. Sehingga jika kita perhatikan pada ay. 23-26, kita melihat bagaimana Allah menyertai anak-anak Israel dan menjadikan mereka 12 suku Israel yang terus menerus disebutkan sampai kitab Wahyu (Why. 21: 12).

            Saudara, bagian kisah ini mengingatkan kita bahwa selama kita hidup dalam dunia yang telah jatuh dalam dosa. Maka penderitaan, pergumulan, sakit penyakit, bencana alam, akan senantiasa terjadi dalam kehidupan kita. Tetapi, sikap Israel yang terus menerus mempercayai Allah dan bergantung pada anugerah-Nya kemudian menjadikan keturunannya bangsa yang besar. Oleh karena itu, janganlah kita menjadi putus asa ketika mengalami penderitaan. Tetaplah bersandar pada kasih dan anugerah-Nya sebab kehidupan kita ada dalam tangan-Nya. 

            Saudara, mari sejenak kita merenungkan Firman yang baru saja kita dengar. Saudara, bagaimana sikap kita ketika mengalami penderitaan, sakit penyakit atau pergumulan yang berat? Mari tetaplah memiliki iman bahwa Allah akan senantiasa menguatkan, menolong dan menghibur kita dalam masa-masa tersebut. (TH)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ribka Menjadi Istri Ishak (5)

Abram di Mesir (1)

Yakub Merampas Berkat Esau dengan Tipu Daya (1)