Tujuh Malaikat dan Tujuh Cawan Murka Allah

Senin, 30 Oktober 2023

Tujuh Malaikat dan Tujuh Cawan Murka Allah


Bacaan Alkitab:  Wahyu 15:5-8



Perikop ini merupakan kelanjutan dari pembacaan sebelumnya yaitu tentang nyanyian kemenangan umat Allah.  Nyanyian kemenangan mereka dinyanyikan karena mereka telah menang atas iblis dan berbagai penderitaan yang ditimbulkan kepada umat Tuhan. Di dalam bagian perikop yang kita baca ini, merupakan kelanjutan dari perikop sebelumnya. Pada bagian ini, Rasul Yohanes melihat tujuh malaikat keluar dari Bait Allah dengan membawa tujuh cawan murka Allah.

Saudara, ketujuh malaikat Tuhan ini keluar dari bait Allah dengan membawa cawan murka Allah yang berisi malapetaka. Penglihatan ini menunjukkan bahwa ketujuh Malaikat ini berasal dari Allah, karena mereka keluar dari bait Allah yang menjadi lambang kehadiran Allah.  Ketujuh melekat itu membawa cawan murka Allah yang menjadi lambang penghakiman Allah atas dunia yang memusuhi Allah dan mengakibatkan penderitaan bagi umat Allah. Penglihatan ini menunjukkan bahwa Allah akan membela umat-Nya dan menyatakan penghakiman-Nya di tengah-tengah dunia.

Saudara dari penglihatan yang disaksikan oleh Rasul Yohanes ini, sebagaimana telah kita baca di dalam perikop ini. Kita melihat bagaimana Allah menunjukkan bahwa Dia adalah Allah yang berdaulat atas seluruh alam semesta. Ia juga menunjukkan bahwa Ia adalah Allah yang berotoritas, dan karena itu ia akan menegakkan otoritas-Nya atas dunia dengan cara menyatakan penghakimanNya atas dunia. Ini berarti sebagai orang Kristen kita di tengah diskriminasi, penderitaan, dan ketidakadilan yang dialami oleh umat Tuhan kita memiliki harapan akan keadilan Allah.  Karena itu baiklah kita selalu setia kepada Allah, tetap percaya kepada-Nya, dan jangan pernah mau menukar iman kita dengan kenyamanan-kenyamanan yang sifatnya sementara. Amin. 

Saudara marilah mengambil waktu sejenak untuk merenungkan Firman Tuhan yang baru saja kita dengar. Saudara, apakah saudara sedang mengalami tekanan, diskriminasi dan penindasan karena saudara adalah seorang pengikut Kristus? Saudara marilah kita mengambil waktu sejenak untuk mendoakan hal tersebut. Berdoalah meminta anugerah Tuhan melalui Roh Kudus untuk memberikan kepada kita kemampuan untuk tetap setiap mengikut Tuhan.   Saudara, mari kita selalu setia mengikut Tuhan. (WN)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gembalakanlah Kawanan Domba Allah

Abram dan Lot Berpisah (2)

Penutup