Kelebihan orang Yahudi dan Kesetiaan Allah.

Sabtu, 8 Oktober 2022
Kelebihan orang Yahudi dan Kesetiaan Allah.
Bacaan Alkitab:  Roma 3:1-6

Saudara di dalam ayat-ayat yang baru saja kita baca, rasul  Paulus melanjutkan pembahasannya tentang hukum Taurat di dalam pasal sebelumnya. Rasul Paulus sebelumnya mengajarkan bahwa manusia tidak akan dapat diselamatkan dengan melakukan hukum Taurat. Manusia hanya diselamatkan melalui penebusan Kristus dimana manusia akan mengalami  pengampunan dosa dan kehidupan kekal. Lalu pertanyaan yang berikutnya adalah “lalu apakah kelebihan orang Yahudi?  Paulus menjawab bahwa keistimewaan bangsa Yahudi adalah mereka bangsa yang berdasarkan kasih karunia Allah dipilih menjadi bangsa yang pertama menerima Firman Allah. Namun meskipun mereka yang pertama-tama menerima Firman Tuhan tetapi mereka tidak setia kepada Allah. 

Saudara yang dikasihi Tuhan, sebagai orang Kristen kita mungkin menjadi orang Kristen karena kita dilahirkan di dalam keluarga Kristen. Sebagai seorang yang dilahirkan dalam keluarga kristen kita mungkin mendapatkan berbagai keistimewaan, misalnya memiliki orang tua yang dapat membimbing kita untuk hidup sesuai dengan Firman Allah. Singkatnya, kita mendapat berbagai fasilitas yang dapat mendukung kita  untuk bertumbuh secara rohani. Namun dari ayat ini kita belajar bahwa meskipun kita dilahirkan dalam keluarga Kristen, hal itu membuat kita secara otomatis langsung diselamatkan, sama halnya dengan orang Yahudi. Keselamatan adalah keputusan pribadi untuk menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat, dan hidup di dalam kasih kepada Allah dan sesama. 

Saudara yang dikasih Tuhan sebagai orang Kristen meskipun kita dilahirkan di dalam keluarga Kristen, kita berkomunitas dengan orang-orang Kristen di gereja, rajin beribadah, dst.  namun menjadi Kristen adalah keputusan pribadi. Keputusan yang dilandaskan oleh kesadaran akan keadaan kita sebagai manusia berdosa, menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat untuk pengampunan dosa, dan komitmen untuk meninggalkan seluruh kejahatan dan dosa-dosa kita. 

Saudara, marilah mengambil waktu sejenak untuk merenungkan Firman Tuhan yang baru saja kita dengar. Saudara, apakah kehidupan saudara sudah menerima Yesus sebagai Juruselamat, dan hidup dalam ketaatan kepada kehendak Allah? Saudara marilah kita mengambil waktu sejenak untuk mendoakan hal tersebut. Berdoalah meminta anugerah dari Roh Kudus untuk memberikan kita kemampuan agar saudara dapat semakin hidup dalam ketaatan.  Saudara percayalah bahwa Roh Kudus akan selalu memberikan kita kekuatan dan kemampuan untuk bertumbuh dan berbuah di dalam Kristus. -Welem Novi-

“Lahir Di Dalam Keluarga Kristen Tidak Langsung Membuat Kita Menjadi Kristen”

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gembalakanlah Kawanan Domba Allah

Abram dan Lot Berpisah (2)

Penutup