Rasul-Rasul di hadapan Mahkamah Agama – Nasihat Gamaliel

Selasa, 12 Juli 2022
Rasul-Rasul di hadapan Mahkamah Agama – Nasihat Gamaliel
Bacaan Alkitab : KPR 5:26-42

Saudara ayat perenungan hari ini menceritakan mengenai penangkapan ke dua yang terjadi kepada para rasul. Mereka ditangkap karena telah melanggar perintah yang diberikan pada saat penangkapan pertama yaitu agar tidak lagi mengajar dalam nama Yesus. Mendengar hal tersebut, Petrus dan rasul-rasul menjawab bahwa mereka harus lebih taat kepada Allah daripada kepada manusia. Dan mendengar apa yang telah dikatakan rasul-rasul ini sangat tertusuk hati Imam Besar dan Ahli Taurat dan mereka bermaksud membunuh rasul-rasul itu.

Saudara kita lihat dalam kisah ini, Imam Besar dan Ahli Taurat sangat tertusuk hatinya dengan kemarahan dan kegusaran karena penjelasan para Rasul. Ketika para Rasul menjelaskan kebenaran kepada mereka, kebenaran itu mengganggu hati mereka karena apa yang telah mereka lakukan salah. Saudara begitu juga pada saat ini, ketika Injil kebenaran dibagikan baik melalui pemberitaan Firman dalam ibadah atau renungan pagi. Bagaimanakah respon kita ketika menerimanya? Bagi sebagian orang Injil itu seperti bau kehidupan yang menghidupkan sedangkan bagi yang lain bau kematian yang mematikan. Injil dapat menjadi pengganggu dalam diri seseorang yang melakukan dosa sedangkan Injil juga dapat menjadi sahabat bagi orang yang melakukan kebenaran. Melalui renungan hari ini, marilah kita memeriksa setiap hati kita. Marilah kita selalu membuka diri ketika Injil diberitakan. Sehingga kehidupan kita dapat terus berjalan dalam kebenaran Allah.

Saudara bagaimanakah respon kita saat menerima Injil kebenaran? Apakah kita membuka diri untuk diubah atau kita malah menutup diri? Jika selama ini kita masih menutup hati kita dengan Injil kebenaran, maka marilah kita berdoa kepada Allah meminta untuk mengubahkan hati kita sehingga mulai saat ini kita menjadi orang-orang yang terbuka untuk Injil. -Denal Sutanto-

Bukalah Diri Untuk Selalu Diubahkan Melalui Pemberitaan Injil

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Yesus membawa pemisahan bagaimana mengikut Yesus

Gembalakanlah Kawanan Domba Allah

Abram dan Lot Berpisah (2)