Pendahuluan

Sabtu, 18 September 2021
Pendahuluan
Bacaan Alkitab : Lukas 1:1-4

Saudara, pembacaan kita sekarang sudah masuk ke dalam injil Lukas. Di dalam prikop ini Lukas menjelasan tentang alasan mengapa ia menulis injil Lukas. Di sini Lukas menjelaskan bahwa banyak orang pada saat itu yang telah berusaha menyusun suatu kisah tentang Kristus, yang menjadi tokoh yang sangat fenomenal. Khususnya kisah-kisah dari para saksi mata, dan juga para pelayan Firman yaitu rasul-rasul. Namun rupanya kisah-kisah itu masih belum tersusun secara kronologis, karena itulah Lukas berusaha menuliskan kisah-kisah itu dan menyusunya secara kronologis yaitu secara urutan waktu peristiwa. 
Saudara yang dikasihi Tuhan, Roh Kudus menuntun Lukas untuk menggunakan kemampuannya analitis dan literasi untuk menuliskan kisah Kristus secara berurutan. Sehingga generasi Kristen selanjutnya dapat mengenal tentang Kristus. Banyak para sarjana alkitab melihat bahwa Lukas adalah seorang sejahrawan yang sangat baik. Dan kemampuan itu ia gunakan untuk melayani Tuhan.  
Itulah yang seharusnya kita lakukan dengan kemampuan kita, yaitu menggunakan semua talenta yang kita miliki untuk melayani Tuhan. Apapun talenta yang saudara miliki, mari gunakanlah itu untuk kemuliaan Tuhan. Mungkin saudara tidak dipanggil untuk melayani Tuhan untuk menjadi pengkhotbah atau pengajar kepada orang dewasa. Tapi saudara mahir untuk bercerita kepada anak-anak, maka saudara bisa menggunakan kemampuan itu untuk melayani Tuhan dalam bidang pelayanan sekolah minggu. Bagi saudara yang bisa bermain musik atau pun bernyanyi saudara bisa melayani Tuhan dalam bidang praise and worship. 
Saudara, apakah saudara sudah melayani Tuhan dengan talenta yang saudara miliki? Saudara Marilah, kita mengambil waktu sejenak untuk mendoakan hal tersebut. Berdolah agar Tuhan memberikan saudara kemampuan untuk melayani Tuhan dengan talenta yang saudara miliki. Dan bagi saudara yang sudah melayani marilah kita evaluasi kembali pelayanan kita. Apakah saudara sudah memberikan yang terbaik bagi Tuhan melalui pelayanan saudara. Saudara, percayalah bahwa Tuhan sudah memberikan saudara kemampuan melayani Tuhan dengan talenta yang saduara miliki. Dan memberikan yang terbaik bagi Tuhan.

“Layanilah Seorang Akan Yang Lain, Sesuai Dengan Karunia Yang Telah Diperoleh Tiap-tiap Orang Sebagai Pengurus yang Baik dari Kasih Karunia Allah”

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Yesus membawa pemisahan bagaimana mengikut Yesus

Gembalakanlah Kawanan Domba Allah

Abram dan Lot Berpisah (2)