Tentang Membayar Pajak Kepada Kaisar

Selasa,27 April 2021
Tentang Membayar Pajak Kepada Kaisar 
Bacaan Alkitab : Matius 22:15-22

 Saudara dalam ayat yang kita baca, kita lihat bagaimana Yesus kembali di cobai oleh orang-orang Farisi. Mereka berkumpul untuk merencanakan bagaimana agar mereka dapat menjerat Yesus dengan suatu pertanyaan. Dapat kita lihat dalam ayat 16, orang-orang Farisi ini menyuruh murid-murid dan orang-orang Herodian untuk menyampaikan pertanyaan kepada Yesus. Berdasarkan kata-kata yang dikatakan oleh murid-murid dan orang Herodian, mereka mengatakan perkataan yang begitu menyanjung Yesus. Apa yang dikatakan mereka memang benar, namun tujuan dari perkataan mereka hanya untuk mencari muka dan menyerang Yesus dengan pujian itu. Mereka memanggil-Nya guru, tetapi di saat yang sama mereka merancang untuk menindak Dia sebagai seorang penjahat besar. Mereka berpura-pura menghormati-Nya, sementara mereka bermaksud mencelakakan Dia. Mereka melecehkan kebijaksanaan-Nya sebagai manusia dan kemahatahuan-Nya sebagai nabi yang telah begitu Ia buktikan. mereka melakukan semua hal untuk menjebak Yesus dengan kepura-puraan mereka, dan mengira Ia tidak bisa mengetahui maksud mereka yang sebenarnya.

 Saudara melalui renungan hari ini kita diingatkan untuk tulus dalam mengikut Yesus. Saudara, adakah ketidaktulusan atau sikap pura-pura ketika kita mengiring Yesus? Jika ada, marilah kita berdoa meminta ampun pada Tuhan dan meminta Allah mengubah kehidupan kita sehingga kita menjadi pribadi yang tulus dalam pengiringan kepada Tuhan. -DENAL SUTANTO-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ribka Menjadi Istri Ishak (5)

Allah Memegang Kendali

Small Things Big Impact