Hal Kekuatiran
Selasa, 26 Januari 2021
Hal Kekuatiran
Bacaan Alkitab : Matius 6:25-34
Shalom, selamat pagi saudara yang terkasih. Senang bisa berjumpa lagi dalam Spiritual Life, untuk bersama-sama merenungkan kebenaran Firman Tuhan. Dan ayat perenungan kita hari ini terambil dari Matius 6:25-34. Saudara ayat yang telah kita baca merupakan perintah Yesus untuk jangan kuatir. Melalui bacaan hari ini kita dapat melihat 2 hal yang Yesus perintahkan untuk tidak kuatir:
1. Jangan kuatir akan hidupmu
Dalam bagian ini kita dapat melihat kekuatiran yang terjadi dalam kehidupan manusia. Terkadang sebagai manusia kita kuatir akan keberadaan kita di dunia ini atau kapan kehidupan kita akan selesai di dunia ini, namun Allah mengingatkan untuk jangan kuatir akan hal itu karena kehidupan manusia sepenuhnya ada dalam tanganNya. Selain itu, manusia terkadang juga kuatir akan kenyamanan hidupnya. Terkadang kita cemas dengan hal-hal yang kita perlukan untuk keberlangsungan hidup kita di dunia ini (misalnya makan & pakaian). Melalui Firman hari ini Yesus mengingatkan agar kita tidak perlu cemas bahkan untuk hal yang sangat diperlukan untuk keberlangsungan hidup sekalipun. Karena Allah telah berjanji untuk memberkati kehidupan kita.
2. Jangan kuatir akan hari esok
Yesus juga mengingatkan kepada kita untuk jangan kuatir akan hari esok atau masa yang akan datang. Kita semua memang tidak mengetahui apa yang akan terjadi esok hari, bulan depan bahkan tahun depan. Namun Allah mengajarkan kepada kita untuk jangan kuatir. Karena Ia adalah pencipta dari segala sesuatu yang ada di dunia ini. Sehingga, Ia mengetahui dengan pasti hari esok dunia ini bahkan setiap jengkal kehidupan kita.
Saudara marilah mengambil waktu sejenak untuk merenungkan Firman Tuhan yang baru saja kita dengar. Saudara adakah diantara kita yang saat ini sedang mengalami kekuatiran? Jika ada, mari datang kepada Allah untuk minta kekuatan dan mempercayakan hidup kita sepenuhnya kepadaNya. -DENAL SUTANTO-
Komentar
Posting Komentar