MELAKUKAN KEBENARAN

MELAKUKAN KEBENARAN

Matius 7:12


Selamat pagi saudara yang terkasih dalam Tuhan. Puji Tuhan hari ini kita kembali berjumpa dalam program spiritual life, dimana kita akan bersama-sama merenungkan kebenaran Firman Tuhan. Hari ini kita akan merenungkan Firman Tuhan yang terambil dari Matius 7:12. Renungan kita hari ini masuk ke dalam bagian perikop “jalan yang benar”.

Saudara, dalam bagian ayat yang telah kita baca hari ini, Tuhan Yesus menekankan kepada kita satu hal mengenai melakukan kebenaran terhadap sesama. Dan ini merupakan sebuah hal mendasar dari ibadah sejati. Dalam ayat 12, dijelaskan agar kita menjadikan kebenaran sebagai panduan hidup kita. Jadikanlah hal ini sebagai prinsip hidup kita “ perbuatlah kepada orang lain seperti yang kita kehendaki mereka perbuat kepada kita”. Dan bagian ini merupakan landasan untuk bisa mematuhi perintah Tuhan dalam bagian sebelumnya (cth: hal menghakimi).  Jika kita tidak ingin dihakimi, maka jangan menghakimi. Kita tidak dapat berharap akan menerima pemberian-pemberian yang baik dari Allah, jika kita tidak melakukan hal-hal yang benar. Kita bukan saja harus taat kepada Allah, tetapi juga harus mengasihi sesama. Kalau tidak, ibadah kita tidaklah lebih daripada sebuah kemunafikan.

Kristus datang untuk mengajar kita bukan saja mengenai apa yang harus kita ketahui dan percayai, melainkan juga apa yang harus kita lakukan; apa yang harus kita lakukan, bukan saja terhadap Allah, melainkan juga terhadap manusia; bukan saja terhadap sesama murid Tuhan, orang-orang yang segolongan dan seiman dengan kita, tetapi juga terhadap semua orang secara umum, siapa saja yang berhubungan dengan kita. Ketika ada orang yang melakukan kejahatan kepada kita, janganlah kita membalas kejahatan yang telah diperbuat mereka terhadap kita. Hal ini didasarkan atas perintah agung, Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Seperti halnya kita harus mengasihi sesama seperti mengasihi diri sendiri, begitu pula kita harus melakukan kewajiban-kewajiban yang sama baiknya ini kepada mereka.

Saudara, renungan pagi ini telah mengajarkan kepada kita melakukan kebenaran terhadap sesama. Dalam setiap keseharian kita, kita dituntut untuk menjadikan kebenaran sebagai peraturan dalam diri kita dan perbuatlah kepada orang lain seperti yang kita kehendaki mereka perbuat kepada kita sebagai prinsip dalam hidup keseharian kita. 

Selamat pagi, selamat beraktifitas. Tuhan Yesus memberkati!

-DENAL SUTANTO-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Yesus membawa pemisahan bagaimana mengikut Yesus

Gembalakanlah Kawanan Domba Allah

Abram dan Lot Berpisah (2)